Jenis aksesori kini sangat beragam mulai dari yang simpel hingga bisa
menjadi statement untuk menambah daya tarik pada busana yang biasa saja.
Anda pun dapat menjadi pusat perhatian dengan mudah karena bantuan
aksesori yang tepat. Berikut 5 cara memilih aksesori yang tepat seperti
dikutip dari Typef.
1. Browsing
Sebelum pergi
ke toko dan membeli aksesori, carilah beberapa model dan cara memakai
aksesori di internet. Setelah menemukan inspirasi, catatlah jenis-jenis
aksesori yang Anda sukai dan carilah model serupa saat pergi ke toko
aksesori.
2. Membongkar Koleksi
Bongkarlah
kotak perhiasan yang sudah lama terlupakan dan carilah aksesori yang
belum pernah Anda pakai. Kadangkala aksesori vintage yang berwarna-warni
dan bentuknya besar dapat jadi menarik karena terlihat unik.
3. Beli Aksesori Terjangkau
Pergilah
berbelanja aksesori yang harganya terjangkau di mal atau flea market
karena Anda akan merasa lebih bebas mengenakannya tanpa takut rusak.
Saat berbelanja aksesori, ajaklah seorang teman yang bisa memberikan
masukan baik dalam hal fashion.
4. Aksesori Besar
Saat
sedang ingin memakai pakaian kasual seperti kaus polos, aksesori besar
yang menarik perhatian dapat Anda andalkan untuk menyulap penampilan.
Carilah aksesori yang unik dan eksentrik agar penampilan biasa saja
menjadi stylish.
5. Statement
Aksesori yang
bisa menjadi statement yaitu aksesori berukuran besar dengan bentuk unik
dan warna menarik yang mencolok di mata. Jenisnya antara lain seperti
gelang cuffs metalik, kalung besar, mutiara, ataupun perhiasan batu yang
dapat membuat busana simpel menjadi lebih berwarna.
sumber. walipop.detik.com
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "5 Trik Menyulap penampilan Agar Lebih Elegan"
Post a Comment